Bagaimana cara melakukan tukar tambah? / Bagaimana cara kerja program tukar tambah Samsung?

Terima kasih atas minat Anda pada Program Tukar Tambah kami!

Program tukar tambah Samsung memungkinkan Anda untuk menukar-tambah perangkat yang memenuhi syarat dan menerima kredit instan saat checkout untuk pembelian perangkat Samsung Galaxy yang memenuhi syarat.

Berikut adalah rincian singkat tentang cara kerjanya:
1. Pilih produk yang Anda inginkan, termasuk model, warna, dll di Samsung.com

2. Sebelum melanjutkan melalui checkout, beri tahu kami tentang perangkat yang akan ditukar-tambah
- Setelah memilih produsen, model, dan kondisi tukar tambah Anda, Anda akan melihat jumlah kredit instan yang akan dimasukkan ke dalam pesanan Anda

3. Kami akan mengirimkan perangkat baru Anda dan mengambil perangkat lama pada hari yang sama. Sebelum kami mengirimkan perangkat, kami akan menghubungi Anda untuk memastikan waktu ketersediaan Anda sehingga Anda dapat menyiapkan perangkat lama Anda melalui panggilan atau obrolan messenger ke nomor kontak Anda yang Anda berikan dalam pesanan Anda saat melakukan transaksi.

4. Anda harus melakukan backup semua data yang Anda miliki di perangkat lama Anda sebelum Anda memberikannya kepada kurir. Kurir kami hanya memiliki waktu 15 menit untuk mengirimkan perangkat baru Anda dan mengambil perangkat lama Anda.

Anda dapat menemukan detail tambahan dan video pendek di halaman FAQ Tukar Tambah Perangkat Samsung di tautan ini https://www.samsung.com/id/offer/mobile-trade-in/

Apakah konten ini membantu ?

Terima kasih. Kami senang dapat membantu. Saran Anda dapat membantu kami meningkatkan layanan.