Apa yang harus dilakukan jika ponsel Galaxy tidak menyala dengan baik

Tanggal Update Terakhir : 2021-07-09

Jika ponsel Galaxy Anda tidak menyala, ada beberapa hal yang harus diperiksa. Dalam sebagian besar kasus, daya ponsel tidak terisi dengan baik, atau perangkat mungkin rusak. Periksa panduan di bawah ini untuk informasi selengkapnya.

Sebelum Anda mencoba rekomendasi di bawah ini, pastikan Anda memeriksa apakah perangkat lunak perangkat Anda dan aplikasi terkait diperbarui ke versi terbaru. Untuk memperbarui perangkat lunak perangkat seluler Anda, ikuti langkah ini:

Langkah 1. Buka Pengaturan > Pembaruan perangkat lunak.

Langkah 2. Ketuk Unduh dan instal.

Langkah 3. Ikuti petunjuk pada layar.

Pemeriksaan 1. Isi daya baterai secara memadai sebelum menyalakan ponsel

Anda perlu mengisi daya baterai terlebih dahulu sebelum menyalakan ponsel. Jika baterai benar-benar habis, perangkat tidak dapat langsung dinyalakan meskipun pengisi daya disambungkan. Jadi, untuk menyalakannya, Anda perlu mengisi daya baterai setidaknya selama beberapa menit. Setelah mengisi daya, coba nyalakan ponsel lagi.

discharged battery power on

Catatan:

  • Waktu pengisian daya yang diperlukan untuk menyalakan perangkat mungkin berbeda-beda menurut perangkat dan modelnya.
  • Koneksi USB pada PC mungkin tidak memberikan daya yang cukup untuk mengisi daya dan menggunakan ponsel atau tablet pada saat yang bersamaan karena akan memerlukan waktu yang jauh lebih lama untuk mengisi daya. Matikan untuk mengisi daya lebih cepat.

Jila voltase, arus listrik, dan jenis colokan pada pengisi daya tidak kompatibel dengan ponsel, perangkat Anda dapat rusak parah. Anda disarankan untuk menggunakan pengisi daya asli yang disahkan oleh Samsung.

Anda dapat melihat dan membeli adaptor pengisian daya resmi dan pengisi daya nirkabel di halaman Aksesori Seluler Samsung.

Periksa ponsel, pengisi daya, dan kabel USB Anda untuk melihat apakah terdapat kerusakan fisik atau kerusakan karena cairan. Jika terdapat kerusakan, hal itu mungkin mengganggu pengisian daya. Setelah memeriksa hal-hal berikut ini, jika ada bagian yang rusak, ganti bagian tersebut atau hubungi pusat servis Samsung terdekat untuk mendapatkan bantuan.

  • Periksa port dan kabel pengisian daya ponsel untuk melihat apakah terdapat korosi, benda asing, dan jarum yang bengkok.
  • Pastikan ponsel Anda tidak terendam air, terlalu panas, bengkak, atau rusak.
  • Kabel pengisian daya harus tercolok dengan kencang ke port pengisian daya tanpa bergoyang.

Tekan dan tahan Tombol samping dan tombol Volume Turun secara bersamaan selama lebih dari 7 detik untuk me-restart perangkat.

Setelah ponsel memasuki Mode Boot Pemeliharaan dan bukan restart, gunakan tombol volume naik dan turun untuk memilih Normal Boot dan tekan tombol samping untuk memilihnya. Ponsel Anda akan di-restart secara normal lagi.

forced power on

Catatan: Jika dilakukan dengan benar, restart paksa tidak akan menghapus informasi apa pun dari ponsel.

Cara menggunakan aplikasi Samsung Members

Jika Anda mengalami kesulitan pada ponsel, tablet, atau wearable Samsung, Anda dapat mengirimkan pertanyaan kepada kami di aplikasi Samsung Members. Cari tahu lebih lanjut tentang mengirimkan laporan kesalahan.

Terima kasih atas tanggapan Anda

RC01_Static Content