Lebaran di rumah aja? Tonton 3 film seru ini bersama Keluarga
Kini umat muslim telah berpuasa selama kurang lebih dua minggu, dan hari raya Idul Fitri pun kian semakin mendekat. Namun, ada yang berbeda pada Lebaran tahun ini. Dikarenakan masa pandemi yang belum kunjung berakhir, kita dianjurkan untuk tidak mudik dan tetap di rumah sehingga kita tidak bisa mengunjungi rumah keluarga dan kerabat untuk bersilaturahmi.
Tapi, tidak perlu bersedih, karena kamu bisa memanfaatkan waktu Idul Fitri di rumah ini untuk quality time bersama istri, anak, maupun keluarga terdekat lainnya dengan menonton film di rumah bersama-sama. Hal ini juga tidak lagi sulit dilakukan dengan banyaknya layanan streaming film online yang menyediakan aneka ragam film untuk dinikmati.
Jika kamu bingung ingin menonton film apa, berikut ini adalah beberapa film seru yang dapat kamu tonton bersama keluarga di hari raya Idul Fitri.
1. The Con-Heartist
Film ini bercerita tentang seorang wanita cantik bernama Ina yang baru saja ditinggalkan oleh pacarnya yang memeras uangnya saat masih pacaran, menyebabkan Ina jadi terlilit utang. Suatu hari, Ina bertemu dengan seorang pria bernama Tower yang ingin menipunya.
Untungnya Ina tidak tertipu dengan tipu daya Tower. Namun, alih-alih melaporkan Tower ke polisi, Ina justru mempekerjakan Tower untuk membalaskan dendamnya kepada sang mantan pacar. Lantas, berhasilkah usaha balas dendam Ina kepada sang mantan?
2. Layla Majnun
Layla adalah seorang wanita asal Indonesia yang bekerja sebagai dosen tamu di Azerbaijan. Di sana, ia bertemu dan jatuh cinta dengan seorang mahasiswanya yang bernama Samir.
Namun, sayangnya, kisah cinta Layla dan Samir harus menghadapi tantangan, setelah Samir mengetahui bahwa Layla telah dijodohkan dengan seorang pria bernama Ibnu sebelum ia datang ke Azerbaijan. Akankah cinta mereka bersatu?
3. The Sleepover
Ketika sepasang kayak-beradik mengetahui bahwa ibu mereka yang tampaknya normal adalah mantan pencuri dalam perlindungan saksi, diculik dan dipaksa untuk melakukan satu pekerjaan terakhir, mereka bekerja sama untuk menyelamatkannya.
Semua film-film di atas sudah tersedia di Netflix, jadi kamu bisa menikmati semua tontonan seru ini di rumah bersama keluarga tercinta dengan mudah dan praktis. Dengan film-film ini, dijamin kamu tetap bisa menikmati hari raya Idul Fitri yang menyenangkan bersama keluarga, apalagi jika kamu menyaksikannya di Samsung Q800T QLED 8K Smart TV.
Dengan ukuran 82 inci, Samsung Q800T 8K Smart TV memungkinkan kamu untuk menikmati film dengan lebih nyaman di layar yang lebih besar. Q800T 8K Smart TV juga menawarkan pengalaman visual yang memanjakan mata dengan resolusi 8K yang membuat gambar jadi lebih tajam dan mendetail.
Tidak hanya itu, QLED Q800T juga dilengkapi teknologi 8K AI Upscaling yang mampu menciptakan tekstur gambar sempurna, tepi yang realistis, dan mengurangi gangguan gambar, sehingga tontonan tampak semakin nyata.
Film yang seru pastinya tidak akan lengkap tanpa suara yang jernih. Namun, kamu tidak perlu khawatir, karena QLED Q800T 8K Smart TV juga dibekali fitur Object Tracking Sound+ yang menawarkan pengalaman audio sinematik yang realistis.