Smart switch

Cara yang pasti dan aman untuk memindahkan data Anda ke Galaxy

Saat beralih ke Galaxy, semua barang lama Anda masih dapat digunakan. Data dan konten yang Anda gunakan sebelumnya - foto, video, kontak, acara kalender, catatan, dan pengaturan perangkat Anda - tetap bersama Anda di Galaxy baru Anda.

Meskipun berasal dari OS lain, sangat mudah untuk menggantinya

Berpindah ke Galaxy dari OS lain seharusnya tidak sulit. Smart Switch dapat mentransfer data dari berbagai perangkat, sehingga upgrade ke Galaxy menjadi proses yang mulus bagi semua orang. Nah, ini baru pintar.

Beralih dari Android ke Galaxy

Cukup buka aplikasi untuk mengikuti langkah demi langkah panduan transfer yang lengkap dan mudah.

Kirimkan data Watch dengan mudah ke ponsel baru Anda

Dengan Smart Switch, Anda dapat mentransfer data Watch Anda ke ponsel baru dan memutuskan sambungan dengan mudah dari ponsel lama. Data jam tangan akan dipulihkan saat sedang tersambung ke perangkat baru.

  • * Smart Switch hanya didukung pada Watch4.
  • * Plug-in didukung dengan mengunduh versi terbaru dari Galaxy store.

Beralih dari iPhone/iPad ke Galaxy

Anda dapat memindahkan foto, video, kontak, acara kalender, catatan, dan masih banyak lagi dari iPhone atau iPad Anda ke Galaxy.
Bahkan, Anda juga dapat memindahkan data dari iCloud.

Transfer riwayat WhatsApp Anda ke
Samsung Galaxy baru milik Anda

Untuk pertama kalinya di perangkat Android mana pun, kini Anda dapat mentransfer obrolan dan foto WhatsApp Anda di perangkat iOS ke Samsung Galaxy baru milik Anda. Hanya dengan kabel USB C-Lightning, Anda dapat melanjutkan aktivitas dengan semua data ruang obrolan yang dipindahkan secara aman dan siap digunakan.

Cara memindahkan data WhatsApp ke Samsung Galaxy Anda

Fitur sederhana dan intuitif ini memungkinkan Anda memindahkan data WhatsApp hanya dengan dua langkah. Pertama, sambungkan perangkat iOS Anda ke Samsung Galaxy baru dengan Smart Switch menggunakan kabel USB-C Lightning, lalu mulai impor data setelah memverifikasi kode QR.

  • * Memerlukan versi Smart Switch terbaru pada ponsel pintar Samsung Galaxy dan versi WhatsApp terbaru pada perangkat iOS.
  • * Tersedia pada perangkat dengan iOS 10.0 atau versi yang lebih tinggi dan Android 10 atau versi yang lebih tinggi.
  • * Riwayat obrolan WhatsApp hanya dapat dipindahkan sebelum masuk ke WhatsApp pada perangkat baru. Jika seseorang masuk ke WhatsApp sebelum pemindahan berlangsung atau sebelum SmartSwitch selesai mentransfer data, pemindahan aplikasi tidak akan dapat dilakukan.
  • * Diperlukan kabel USB-C ke Lightning.
  • * Anda dapat mengunduh Smart Switch terbaru dari “Galaxy Store” atau “Google Play Store”.
  • * Memerlukan versi Smart Switch terbaru pada ponsel pintar Samsung Galaxy dan versi WhatsApp terbaru pada perangkat iOS.
  • * Tersedia pada perangkat dengan iOS 10.0 atau versi yang lebih tinggi dan Android 10 atau versi yang lebih tinggi.
  • * Riwayat obrolan WhatsApp hanya dapat dipindahkan sebelum masuk ke WhatsApp pada perangkat baru. Jika seseorang masuk ke WhatsApp sebelum pemindahan berlangsung atau sebelum SmartSwitch selesai mentransfer data, pemindahan aplikasi tidak akan dapat dilakukan.
  • * Diperlukan kabel USB-C ke Lightning.
  • * Anda dapat mengunduh Smart Switch terbaru dari “Galaxy Store” atau “Google Play Store”.

Lebih banyak cara untuk memindahkan data Anda

Transfer, cadangkan, atau pemulihan-cara apa pun yang paling sesuai dengan Anda. Buat sambungan antar perangkat atau gunakan file cadangan dari penyimpanan eksternal.

Persyaratan Teknis

Perangkat Anda memerlukan beberapa hal untuk bekerja dengan Smart Switch.
Centang di bawah ini untuk melihat apakah kedua perangkat tersebut kompatibel.

Smart Switch untuk Android Perangkat Samsung dengan Android OS versi 4.3 atau yang lebih baru
Smart Switch for Windows OS: Windows 7 atau lebih baru Perangkat lunak yang diperlukan:
Paket Fitur Microsoft Media
 
Anda dapat mengunduhnya dari tautan berikut:
 
Untuk Windows 7 dan 8
 
Untuk Windows 10

Smart Switch untuk Mac OS: Mac OS X 10.9 atau lebih baru Model yang didukung MAC 
Perangkat keras: Model dirilis setelah 2013* 

MENGAPA GALAXY

Kehidupan dibuka dengan Galaxy

Kami memedulikan siklus ponsel kami. Produk kami dibuat berbeda demi membuat perbedaan bukan saja dalam hidup Anda, tetapi juga di dunia.

Tampilan belakang dan depan dari ponsel pintar Galaxy S22 Ultra. Tampilan belakang dan depan dari ponsel pintar Galaxy S22 Ultra.

Galaxy S22 Ultra

Gambar lima macam layanan berjalan di layar. Gambar lima macam layanan berjalan di layar.

Aplikasi & Layanan

  • • Transfer kabel memerlukan minimal Android™ 4.3, iOS 5, atau Windows Mobile OS8.1 atau OS 10 pada perangkat lama Anda. Perangkat dengan OS yang lebih lama harus menggunakan opsi transfer nirkabel. Jika Anda tidak memiliki kabel USB/konektor yang diperlukan untuk transfer kabel ke Galaxy, Anda juga dapat menggunakan opsi transfer nirkabel. Buka Smart Switch Mobile dalam “Pengaturan” pada ponsel Galaxy baru Anda atau unduh Smart Switch untuk PC/Mac.
  • • Data dan konten yang tersedia untuk transfer mungkin berbeda berdasarkan OS. Untuk informasi lebih lanjut, silakan Hubungi Samsung HELP
  • • Untuk mentransfer data dari iCloud atau layanan penyimpanan cloud lainnya, diperlukan koneksi data.
  • • Untuk menghindari gangguan dalam ppesan teks saat mentransfer dari iOS, ubah pengaturan iMessage Anda dengan tepat.
  • • Gambar perangkat dan layar disimulasikan untuk tujuan ilustrasi.