Brand

Di Balik Desain Aksesibilitas
Digital Galaxy Buds Pro

Hidup canggih jadi makin mudah dengan aksesibilitas audio di Galaxy Buds Pro.

Jika Anda memiliki gangguan pendengaran, Anda tentu tahu bahwa menjalani hidup di zaman yang serba modern bisa terasa sulit. Untungnya, teknologi earbud telah membuat perubahan besar yang mampu memudahkan hal tersebut sedikit demi sedikit. Galaxy Buds Pro tidak hanya membantu kamu mengisolasi suara dari luar ketika anda mendengarkan musik favorit atau podcast. Dengan pengaturan yang tepat, Anda bisa mendengar suara-suara di sekeliling Anda, mengatur volume yang Anda dengar di masing-masing telinga, mengatur volume berdasarkan frekuensi, dan melakukan hal lain yang dapat membantu Anda mengelola gangguan pendengaran Anda.

Temukan yang paling seimbang bagi Anda

Kehilangan pendengaran dapat bervariasi mulai dari gangguan pendengaran sedang hingga kehilangan pendengaran total, kehilangan pendengaran pada frekuensi tertentu, atau bahkan berubah-ubah di setiap telinga. Meski Galaxy Buds Pro tidak dapat menggantikan alat bantu dengar yang sesuai preskripsi, Galaxy Buds Pro dapat membantu Anda mengelola kehilangan pendengaran, seperti apa pun bentuknya pada Anda.

Adapt Sound akan menguji pendengaran Anda, lalu menyesuaikan headphone kiri dan kanan secara mandiri agar sesuai dengan kebutuhan Anda1. Adapt Sound mampu mengubah volume secara umum, atau bahkan fokus pada frekuensi-frekuensi tertentu dan menambah atau menguranginya sesuai kebutuhan Anda. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan tingkat audio yang pas di kedua sisi.

Dengar suara-suara dunia luar

Selain meredam suara-suara dari lingkungan sekitar Anda dengan Active Noise Cancelling, Galaxy Buds Pro juga mampu melantangkan suara-suara yang Anda tentukan. Mikrofon Ambient Sound akan menangkap suara dari lingkungan sekitar, dan Anda dapat melantangkan atau memelankan suara-suara tersebut sesuai keinginan Anda. Anda bahkan dapat mengatur untuk melantangkan atau meredam suara-suara tertentu, seperti suara manusia atau suara bel pintu. Penelitian terbaru menemukan2 bahwa Ambient Sound pada Galaxy Buds Pro dapat membantu orang dengan gangguan pendengaran ringan ke sedang untuk memahami kata-kata yang diucapkan dengan lebih baik, sehingga mendorong keterlibatan yang lebih baik dalam sebuah percakapan.

Tetap aman dengan baterai yang tahan seharian

Sebagus apa pun aksesibilitas digital sebuah earbuds, semuanya menjadi tidak berarti jika earbuds tersebut mati di tengah-tengah film atau audiobook. Jika Anda bergantung pada earbuds untuk bercakap-cakap dengan orang lain atau mendengar hal-hal di sekitar Anda, baterai earbuds menjadi salah satu faktor yang penting. Inilah mengapa Galaxy Buds Pro memiliki baterai yang tahan lama, dengan waktu putar hingga 5 jam dalam sekali pengisian daya dan 13 jam lagi dalam casingnya.

Transkripsi siap membantu Anda
Kesulitan mendengar lawan bicara Anda? Buka aplikasi Perekam Suara dan gunakan Memo Suara untuk mengubah ucapan menjadi teks.

Kendalikan suara lewat sentuhan

Dengan kontrol sentuhan pada Galaxy Buds Pro, Anda bisa menjeda atau melewati lagu yang Anda dengarkan, menerima dan mengakhiri panggilan telepon, serta mengkustomisasikan tombol sentuh-dan-tahan untuk mengaktifkan Ambient Sound saat dibutuhkan tanpa harus mengeluarkan ponsel Anda.3

A woman in a hooded sweatshirt and jacket closes her eyes and enjoys the music playing on her Galaxy Buds Pro. A woman in a hooded sweatshirt and jacket closes her eyes and enjoys the music playing on her Galaxy Buds Pro.

Panggil Bixby saat Anda butuh bantuan

Aksesibilitas audio bisa berarti dua hal, yaitu membuat audio menjadi lebih aksesibel bagi orang-orang dengan gangguan pendengaran, atau memanfaatkan teknologi audio untuk meningkatkan aksesibilitas secara umum. Hanya dengan mengatakan "Hai Bixby", Anda bisa menyalakan Active Noise Cancelling, membuka touchpad Galaxy Buds Pro, atau memeriksa baterai earbuds Anda.4

  • ¹Adapt sound tersedia pada seri Galaxy S, seri Galaxy note, dan seri Galaxy Z.
  • ²https://news.samsung.com/global/galaxy-buds-pro-effective-for-people-with-hearing-loss-study-reveals
  • ³Fitur-fitur, termasuk Ambient Noise Cancelling dan Ambient Sound, memerlukan koneksi Bluetooth ke perangkat yang kompatibel. Pengaturan lanjutan seperti Ambient Noise Levels hanya tersedia pada Android dengan Android 7.0 atau lebih tinggi serta memiliki RAM 1.5GB atau lebih. Fitur lanjutan diaktifkan melalui aplikasi Galaxy Wearable di Android, tersedia di Google Play Store.
  • ⁴Ketersediaan fitur Bixby dan penyedia konten dapat berbeda-beda berdasarkan negara atau bahasa; Bixby hanya mengenali aksen dan dialek tertentu dari bahasa Inggris (UK), bahasa Inggris (US), bahasa Prancis (Prancis), bahasa Jerman (Jerman), bahasa Italia (Italia), bahasa Korea (Korea Selatan), bahasa Mandarin (China), bahasa Spanyol (Spanyol), dan bahasa Portugis (Brasil). Galaxy Buds Pro harus tersambung ke perangkat Samsung Galaxy dengan koneksi data atau Wi-Fi untuk mengoperasikan fitur Bixby sepenuhnya. Memerlukan login ke Samsung Account.

Temukan perangkat yang paling pas untuk Anda

Aksesibilitas merupakan prioritas dari segala perangkat Samsung. Miliki Galaxy Buds Pro dan Galaxy S21 5G sekarang dan dengarkan suara dunia sekitar Anda.

Baca juga