Cara menggunakan OTP Samsung Pass

Tanggal Update Terakhir : 2025-10-27

Pengguna Galaxy dapat menggunakan OTP (Kata Sandi Satu Kali) Samsung Pass untuk verifikasi 2 langkah yang aman dengan berbagai layanan, seperti perbankan, belanja online, media sosial, dan lainnya tanpa perlu menginstal aplikasi terpisah. Fitur ini memungkinkan Anda menyelesaikan verifikasi untuk aplikasi atau situs web dengan mudah, sehingga memberikan lapisan keamanan tambahan.

Cara mendaftarkan OTP di Samsung Pass

Anda dapat mendaftarkan kode kunci OTP yang dikeluarkan oleh aplikasi atau situs web di Samsung Pass. Ikuti petunjuk langkah demi langkah berikut, yang menggunakan Samsung.com sebagai contoh, untuk menyelesaikan pendaftaran dan menggunakan OTP secara otomatis atau manual saat masuk.

Catatan: Proses penerbitan kode kunci OTP verifikasi dua langkah dapat bervariasi tergantung aplikasi atau situs web.

Mengetuk ikon akun Mengetuk ikon akun

Langkah 1. Buka situs web dan ketuk ikon Akun (mis., samsung.com).

Mengetuk opsi Masuk menggunakan ID akun Anda Mengetuk opsi Masuk menggunakan ID akun Anda

Langkah 2. Ketuk Masuk menggunakan ID akun Anda.

Masuk ke situs web Masuk ke situs web

Langkah 3. Masuk dengan akun Anda.

Mengetuk pengaturan keamanan Mengetuk pengaturan keamanan

Langkah 4. Ketuk pengaturan Keamanan. Anda mungkin perlu memverifikasi kata sandi Anda lagi.

Memilih menu Verifikasi 2 langkah Memilih menu Verifikasi 2 langkah

Langkah 5. Pilih Verifikasi 2 langkah.

Memilih Aplikasi autentikator sebagai Metode verifikasi Memilih Aplikasi autentikator sebagai Metode verifikasi

Langkah 6. Pilih Aplikasi autentikator sebagai Metode verifikasi.

Menyalin kode kunci yang ditampilkan Menyalin kode kunci yang ditampilkan

Langkah 7. Salin kode kunci OTP yang ditampilkan, atau jika kode QR tersedia, daftarkan menggunakan kode QR.

Memilih Info masuk Memilih Info masuk

Langkah 8. Di perangkat Galaxy, ketuk aplikasi Samsung Pass, lalu pilih Info masuk.

Memilih layanan Memilih layanan

Langkah 9. Pilih layanan tempat Anda ingin mendaftarkan OTP.

Mengetuk tombol Atur Mengetuk tombol Atur

Langkah 10. Ketuk tombol Atur.

Memasukkan kode kunci OTP dan memilih tombol OK Memasukkan kode kunci OTP dan memilih tombol OK

Langkah 11. Masukkan kode kunci OTP atau tempel kode yang disalin dari aplikasi atau situs web, lalu ketuk OK.

OTP terhubung ke Samsung Pass OTP terhubung ke Samsung Pass

Langkah 12. Setelah verifikasi, Anda dapat melihat bahwa OTP telah terdaftar di Samsung Pass.

Catatan: Beberapa layanan mungkin menyediakan kode QR saja atau opsi masuk dengan kode kunci saja.

Cara memasukkan OTP secara manual dari Samsung Pass

Anda dapat memasukkan OTP secara manual dari Samsung Pass ketika kode kunci OTP tidak terisi secara otomatis di aplikasi atau situs web.

Memilih Info masuk Memilih Info masuk

Langkah 1. Ketuk aplikasi Samsung Pass di perangkat Galaxy Anda, lalu pilih Info masuk.

Memilih layanan yang terdaftar Memilih layanan yang terdaftar

Langkah 2. Pilih Layanan yang terdaftar.

Menyalin kode OTP Menyalin kode OTP

Langkah 3. Salin kode OTP saat ini yang valid.

Memasukkan kode OTP dan mengetuk tombol Verifikasi Memasukkan kode OTP dan mengetuk tombol Verifikasi

Langkah 4. Masukkan atau tempel OTP ke halaman login aplikasi atau situs web, lalu ketuk tombol Verifikasi.

Catatan: Kode OTP biasanya kedaluwarsa dalam 30–60 detik. Jika kode kedaluwarsa, buka Samsung Pass untuk mendapatkan kode baru dan coba lagi.

Cara menggunakan OTP dengan Samsung Pass di perangkat baru

Jika aplikasi atau situs web Anda telah mendaftarkan verifikasi 2 langkah di Samsung Pass, informasi masuk dan verifikasi Anda disinkronkan melalui Samsung Cloud.

Saat mengganti perangkat, buka Samsung Pass di perangkat Galaxy baru Anda, masuk dengan Samsung account yang sama dan digunakan di perangkat lama Anda. Data Anda, termasuk informasi OTP yang sudah ada akan disinkronkan secara otomatis. Setelah pemulihan, verifikasi bahwa OTP berfungsi dengan benar di setiap layanan.

Catatan:

  • Pemulihan Samsung Pass mengharuskan Anda masuk dengan Samsung account yang sama.
  • Beberapa layanan mungkin mengharuskan Anda untuk mendaftarkan ulang OTP di perangkat baru Anda.

Terima kasih atas tanggapan Anda

RC01_Static Content