Cara menyinkronkan kontak Anda pada ponsel Galaxy ke akun Google dan melihat kontak yang telah disinkronkan

Tanggal Update Terakhir : 2021-06-03

Ponsel Galaxy dapat menyinkronkan kontak dengan banyak layanan yang berbeda. Anda dapat memeriksa dan menggunakan kontak yang disimpan di akun Google pada ponsel Anda dengan melakukan sinkronisasi dengannya. Setelah kontak Anda tersinkron dengan akun Google, kontak akan secara otomatis tersinkron selama Anda tersambung ke Internet.

Sebelum Anda mencoba rekomendasi di bawah ini, pastikan Anda memeriksa apakah perangkat lunak perangkat Anda dan aplikasi terkait diperbarui ke versi terbaru. Untuk memperbarui perangkat lunak perangkat seluler Anda, ikuti langkah ini:

Langkah 1. Buka Pengaturan > Pembaruan perangkat lunak.

Langkah 2. Ketuk Unduh dan instal.

Langkah 3. Ikuti petunjuk pada layar.

Cara menyinkronkan akun Google di aplikasi Kontak

Untuk menyinkronkan akun Google, pertama-tama pastikan Anda tersambung ke Internet, dan Anda membutuhkan sebuah akun Google. Ikuti langkah di bawah ini untuk menyinkronkan kontak akun Google dengan kontak ponsel Anda.

Langkah 1. Buka aplikasi Kontak, lalu ketuk ikon Menu (tiga garis horizontal).

Langkah 2. Ketuk Kelola kontak.

sync contacts step1

Langkah 3. Pilih Sinkronkan kontak.

Langkah 4. Ketuk tombol geser untuk mengaktifkan akun Google Anda.

sync contacts step2

Langkah 5. Ketuk Sinkronkan untuk mulai menyinkronkan kontak dengan akun Google Anda.

sync contacts step3

Setelah sinkronisasi selesai, Kontak yang disimpan di akun Google Anda akan diimpor ke aplikasi Kontak. Anda tidak hanya dapat melihat kontak yang disimpan di ponsel, tapi juga kontak yang diimpor dari akun Google Anda.

Catatan:

  • Anda dapat menambahkan beberapa akun Google setelah memilih + Tambah akun.
  • Sebelum sinkronisasi, masuk ke akun Google Anda di web browser dan cadangkan kontak Anda terlebih dahulu. Kontak dapat terhapus karena kesalahan sinkronisasi, dan setelah kontak terhapus, kontak tidak dapat dipulihkan.

Jika Anda ingin menyetel akun Google Anda sebagai lokasi penyimpanan kontak default, setiap kali Anda menyimpan kontak baru di ponsel, kontak akan disinkronkan dan disimpan ke akun Google Anda. Untuk menyetel akun Google Anda sebagai lokasi penyimpanan default:

Langkah 1. Pilih Atur lokasi penyimpanan default di menu Kelola kontak.

Langkah 2. Pilih akun Google.

default storage location setting

Catatan: Saat membuat kontak baru, jika lokasi penyimpanan disetel ke Ponsel saya atau akun lain, kontak tidak akan disimpan ke akun Google.

Setiap kali Anda membuat kontak baru di ponsel, Anda dapat memilih di mana kontak akan disimpan. Jika Anda memilih akun Google dan menyimpan kontak baru, kontak akan disinkronkan dengan kontak di akun Google dan juga dapat dilihat pada situs web Google. Untuk melihat kontak yang telah disinkronkan di Google, ikuti langkah di bawah ini.

Langkah 1. Akses situs web Google melalui web browser.

Langkah 2. Setelah Anda masuk ke akun Google, ketuk ikon Profil Anda.

Langkah 3. Ketuk Kelola akun Google Anda.

Langkah 4. Ketuk Orang dan pembagian dan pilih Kontak.

Langkah 5. Anda akan dapat melihat semua informasi kontak yang disimpan di akun Google Anda.

Catatan: Lokasi kontak dan nama menu pada situs web Google mungkin berubah sesuai dengan kebijakan Google.

Catatan: Screenshot dan menu perangkat mungkin berbeda tergantung model perangkat dan versi perangkat lunak.

Jika Anda mengalami kesulitan pada ponsel, tablet, atau wearable Samsung, Anda dapat mengirimkan pertanyaan kepada kami di aplikasi Samsung Members.

Ini memungkinkan kami untuk melihat lebih dekat apa yang sedang terjadi. Data akan dianonimkan dan hanya disimpan selama investigasi. Cari tahu selengkapnya tentang mengirimkan laporan kesalahan melalui ‘Cara menggunakan aplikasi Samsung Members’.

Terima kasih atas tanggapan Anda

RC01_Static Content