Photography

Bagaimana Mengambil Foto saat Cuaca Ekstrim?
Coba Tips Berikut Ini!

Langit tiba-tiba gelap, disusul angin kencang dan gerimis mungkin menurunkan mood Anda saat traveling

Anda bisa merencanakan; mau pergi ke mana, bermalam di mana, hendak bertemu siapa dan lain sebagainya. Konsep cuaca baik dan buruk bisa jadi sesuatu yang relatif. Namun sebagian besar dari kita tentu menginginkan udara sejuk dan matahari cerah sepanjang hari untuk mendapatkan foto-foto liburan terbaik.

Bagi petualang sejati dan penggemar mobile photography, cuaca ekstrim adalah berkah tersendiri. Ini adalah momen yang pas untuk menghasilkan foto pemandangan alam terbaik! Berikut ini tips fotografi ala Samsung jika Anda ingin memotret saat cuaca ekstrim dengan Galaxy A52. Cuaca buruk tak melulu jadi penghambat, hasilkan foto panorama alam ala Anda dengan lensa terbaik di kelasnya dari Galaxy A series!

Maksimalkan Refleksi

Guyuran hujan menimbulkan genangan di beberapa tempat. Tugas berikutnya adalah menemukan refleksi yang terjadi akibat pantulan subjek atau objek yang ada di sekitar Anda. Pastikan objek yang ingin Anda tangkap terefleksi dengan baik. Hal tersebut untuk memberikan nuansa ketenangan pada foto.

Dengan lensa resolusi ultra high pada 64MP kamera utama Galaxy A52, potret refleksi yang Anda temukan dan hasilkan foto yang tajam. Sistem kamera Multi-lens pada Galaxy A52 juga memungkinkan Anda untuk memainkan fokus dengan 5MP depth camera, atau menangkap objek yang lebih dekat dengan 5MP macro camera untuk hasil refleksi yang lebih baik menurut versi Anda.


Anda juga dapat memaksimalkan lensa 12MP Ultra Wide Camera untuk merekam pemandangan refleksi yang menawarkan sudut pandang yang lebih luas dan memberi perspektif baru pada hasil foto Anda. Layar 6,5 inci dengan desain Infinity-O Display juga memberikan dimensi yang lebar dan nyaman saat memotret atau melihat galeri foto.

Temukan Panorama Alam

Pergi keluar dan carilah awan kelabu. Tangkap momen hujan yang ada di depan Anda. Tenggelamlah dalam drama yang disajikan alam! Dengan sertifikasi IP67, memotret di tengah hujan tak lagi menjadi masalah. Karena Galaxy A52 adalah hp waterproof yang aman diajak memotret di tengah hujan. Pastikan Anda menggunakan jas hujan dan penutup kepala saat hendak keluar rumah.

Tak hanya berlaku saat hujan bahkan saat menyusuri sungai, misalkan. Tangkap momen petualangan memacu adrenaline dengan Galaxy A52 didesain water resistant untuk genangan air sedalam 1 meter dalam waktu 30 menit dengan tekanan air rendah. Fitur fingerprint yang sudah tersemat di layar kaca Gorilla Glass 5 juga membuat Anda lebih mudah dan cepat saat mengakses kamera Galaxy A52 ketika perlu menangkap momen yang butuh kesiapsiagaan.

Tantang Diri Anda

Saat memutuskan berpetualang, pastikan Anda siap dengan segala segala kemungkinan dan risikonya. Anda tidak akan pernah tahu foto menakjubkan seperti apa dalam cuaca buruk jika tidak pernah mencobanya! Namun jangan lupa untuk tetap mengutamakan keselamatan Anda.


Saat kontur jalan kurang mulus seperti mendaki gunung atau menyusuri jalan berlumpur, potret momen tersebut dengan kamera Galaxy A52 yang sudah dilengkapi fitur OIS (Optical Image Stabilization). Anda dapat mengambil foto atau merekam video dan mendapat hasil yang lebih halus. Kabar gembiranya, OIS pada Galaxy A-series tak hanya berguna untuk hasil foto atau video yang lebih stabil namun juga warna yang lebih tajam bahkan saat kondisi gelap atau minim cahaya.

Buat Filter Anda Sendiri

Jika bosan dengan filter yang disediakan media sosial, mengapa tidak membuat filter ala Anda sendiri? Sunting foto terbaik Anda dengan fitur Edit pada menu Galeri  Galaxy A52. Sedikit tips, Anda bisa menurunkan temperature setting saat mengedit foto. Jangan lupa bermain-main contrast, shadow dan highlight untuk membuat foto terlihat lebih dramatis.


Atau Anda juga bisa menggunakan aplikasi editing foto pihak ketiga untuk mengolah hasil foto maupun video. Satu hal yang perlu Anda ketahui, aplikasi semacam itu membutuhkan kapasitas memori internal yang cukup agar dapat dioperasikan secara optimal.

Take your photography experience to the next level

Read these stories next