Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat membeli kulkas, seperti menentukan ukuran kulkas. Anda tidak ingin membeli kulkas yang terlalu besar dan akhirnya tidak muat di ruangan yang Anda punya. Selain itu Anda juga tidak ingin membeli kulkas yang terlalu kecil dan tidak dapat menampung cukup makanan dan minuman di rumah.

Cara termudah untuk memilih ukuran kulkas yang sesuai adalah dengan mengukur ruang yang tersedia dan menyesuaikannya dengan ukuran kulkas. Namun, cara ini lebih cocok jika ruang yang Anda miliki terbatas luasnya.

Jika tersedia cukup ruang di rumah, bagaimana cara menentukan kapasitas atau ukuran kulkas yang sesuai dengan kebutuhan Anda?

Memahami ukuran kulkas

Berikut ini beberapa panduan dasar yang sebaiknya Anda ketahui saat membeli kulkas, mulai dari ukuran area, berapa banyak makanan yang ingin Anda simpan, hingga jumlah orang di rumah Anda.

Dimensi kulkas dan luas ruangan

Salah satu hal utama yang perlu Anda pertimbangkan adalah ukuran ruang untuk kulkas. Anda perlu memastikan bahwa ruang tersebut sesuai dengan dimensi lemari es yang ingin Anda beli.

Selain itu hendaknya Anda sisakan beberapa cm pada bagian atas kulkas dan tidak mentok atau menyentuh perabot lemari atau plafon. Tujuannya adalah sebagai ventilasi kulkas. Pastikan juga Anda menyisakan beberapa cm pada bagian belakang dan sisi kulkas dan tidak terlalu menempel ke dinding.

Sebaiknya Anda juga harus memperhatikan lebar atau panjang pintu kulkas dengan kondisi pintu saat dibuka. Pastikan pintu kulkas dapat dibuka dengan sempurna dan tidak menabrak dinding atau perabotan lainnya. Jika kulkas akan ditempatkan di dapur, pastikan pas dan bisa masuk atau melewati pintu dapur dengan sempurna.

Gambar untuk ilustrasi. Cek keterangan model sebelum membeli.

Cek ruang instalasi yang diperlukan sebelum membeli kulkas. Cek ruang instalasi yang diperlukan sebelum membeli kulkas.

Ukuran kulkas dari jumlah penghuni

Panduan memilih ukuran kulkas ini didasarkan pada berapa banyak makanan atau jumlah orang di rumah. Semakin banyak makanan atau orang di tempat tinggal, Anda akan membutuhkan kulkas dengan kapasitas yang lebih besar. Berikut acuan untuk mempertimbangkan ukuran kulkas berdasarkan jumlah penghuni:

1 – 2 orang: Ukuran kulkas 50 – 200 liter
3 – 4 orang: Ukuran kulkas 250 – 300 liter
4 – 5 orang: Ukuran kulkas 300 – 350 liter

Terlepas dari ukuran kulkas yang Anda beli, disarankan untuk tidak mengisi kulkas secara berlebihan karena hal ini dapat menghambat kemampuan pendinginannya, sehingga kulkas tidak akan mampu mendinginkan optimal jadi beberapa jenis makanan dan minuman mungkin akan cepat basi.

Also count in how many members in your household when choosing fridge Also count in how many members in your household when choosing fridge

Memilih ukuran kulkas dari jenis

Setelah memahami kebutuhan, Anda dapat memutuskan jenis kulkas apa yang cocok untuk dibeli. Samsung memiliki model kulkas unggulan mulai dari kulkas 1 pintu, kulkas 2 pintu, side by side, sampai kulkas custom Samsung Bespoke. Tentu saja model yang berbeda memiliki kapasitas yang berbeda pula untuk menyimpan kulkas. Berikut acuan ukuran kulkas berdasarkan jenis kulkas:

Ukuran kulkas 1 pintu

Kulkas satu pintu adalah alternatif yang baik bagi mereka yang memiliki ruang terbatas di rumah. Ukuran ideal untuk kulkas satu pintu adalah 530x1200x515 mm. Dimensi ini setara dengan mengambil kurang lebih satu setengah ubin 60x60 cm di dapur. Kulkas jenis ini biasanya lebih kecil dari kulkas jenis lain; kapasitas kulkas 1 pintu umumnya berkisar 50-200 liter.

Samsung Home Appliances

Lihat produk peralatan rumah tangga unggulan dari Samsung lainnya, mulai dari kulkas, mesin cuci, microwave, vacuum cleaner, air purifier, hingga AC di bawah ini.

Keuntungan belanja di toko online resmi Samsung Indonesia

Promo tukar tambah HP lama ke HP Samsung terbaru, dapatkan bonus cashback up-to Rp3.000.000 di minggu promosi Samsung Galaxy Week Indonesia. Beli S22 series, Z Fold3, Z Flip3 harga diskon, gratis ongkir, cicilan 0% hanya di toko online Samsung Indonesia.

Tukar tambah

Promo tukar tambah HP lama Anda untuk diskon pembelian produk Samsung berikutnya.

Asuransi

Tak perlu khawatir dengan gadget Samsung baru Anda dengan Samsung Care+ untuk perlindungan menyeluruh.

Promo cicilan HP Samsung 0% tanpa kartu dan bonus cashback up-to Rp3.000.000. Beli S22 series, Z Fold3, Z Flip3 harga diskon, gratis ongkir hanya di toko online Samsung Indonesia.

Cicilan tanpa kartu

Miliki gadget baru Samsung Anda dengan Samsung Financing. Bunga 0% hingga 30 hari, 2,35%/bulan untuk cicilan 3 sampai 12 bulan.

Promo gratis ongkir untuk pembelian HP Samsung dan gadget Samsung Galaxy di minggu promosi Samsung Galaxy Week 2022. Dapatkan cashback hingga Rp3.000.000, Samsung Care+, hingga upgrade ROM S21 FE dengan PWP.

Gratis ongkir

Promo gratis pengiriman khusus untuk pembelian di website resmi Samsung Indonesia.